PERINTAH
DASAR PADA AUTOCAD
1. Line
Seperti namanya, perintah Line (yang
berarti “garis”) pada desain 2 dimensi menggunakan AutoCAD berfungsi untuk
membuat obyek garis lurus, obyek dibentuk dengan menentukan titik atau node
awal dan node akhir, perintah ini dapat di akses dengan mengetik “L” atau
“Line” kemudian tekan tombol Enter
2. Circle
Nama perintah Circle juga menggambarkan
fungsinya, pada desain 2 dimensi menggunakan AutoCAD perintah Circle di gunakan
untuk membuat obyek lingkaran (dan variasinya), obyek lingkaran di buat dengan
menetukan center
point (titik tengah) dan nilai radiusnya (panjang jari-jari),
perintah ini dapat di akses dengan mengetik “C” atau “Circle” kemudian tekan
tombol Enter.
3. Arc
Perintah Arc pada desain obyek 2 dimensi
menggunakan AutoCAD di gunakan untuk membuat obyek setengah lingkaran (“arc”
yang berarti “bahtera” atau “perahu” di anggap merepresentasikan bentuk
setengah lingkaran), perintah ini dapat di akses dengan mengetik “Arc” kemudian
tekan tombol Enter
4. Fillet
Perintah Fillet pada desain obyek 2 dimensi
menggunakan AutoCAD di gunakan untuk membuat obyek bersudut tumpul
(melengkung), derajat kemiringan sudut ditentukan berdasarkan jari-jari atau
dimensi pada lingkaran, perintah ini dapat diakses dengan mengetik “Fillet”
kemudian tekan tombol Enter.
5. Chamfer
Berbeda dengan perintah Fillet, perintah
Chamfer pada desain obyek 2 dimensi menggunakan AutoCAD di gunakan untuk
membuat obyek bersudut lurus, derajat kemiringan sudut di tentukan berdasarkan
koordinat pada sumbu x dan sumbu y, perintah ini dapat di akses dengan mengetik
“Chamfer” kemudian tekan tombol Enter.
6. Trim
Perintah Trim pada desain obyek 2 dimensi
menggunakan AutoCAD di gunakan untuk membuat obyek yang beririsan atau
“bertemu” dengan obyek lain menjadi terpotong, perintah Trim tidak akan
menghilangkan obyek “pemotong” namun bagian dari obyek yang posisinya berada di
bawah dan beririsan dengan obyek “pemotong” (trimmer) akan di hilangkan,
perintah ini dapat di akses dengan mengetik “Tr” atau “Trim” kemudian tekan
tombol Enter.
Komentar
Posting Komentar